GROBOGAN, SerasiJateng.id – Bertempat di Pendopo Kabupaten Grobogan, Bupati Grobogan Hj. Sri Sumarni menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pimpinan tinggi pratama. Senin (26/8/2024).
Hadir juga Sekda Grobogan Anang Armunanto dan beberapa pimpinan OPD kabupaten Grobogan.
Beberapa anggota DPRD Grobogan termasuk Hj Lusia Indah Artani juga menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Grobogan.
Acara dipimpin langsung oleh Bupati Grobogan yang melantik tiga pejabat baru di posisi yang cukup strategis.
Adapun ketiga pejabat tersebut yang dilantik adalah Drs. Daru Wisakti, sebagai Sekretaris DPRD, Endang Sulistyoningsih sebagai Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, dan Nur Nawanta, A.P. sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik.
Bupati Grobogan menyampaikan kepada ketiga pejabat yang menduduki jabatan baru diharapkan akan membawa semangat baru dalam meningkatkan kinerja pemerintah Kabupaten Grobogan.
” Saya berharap segera menyesuaikan diri dengan posisi jabatan yang baru. Ambil langkah yang strategis guna memajukan pelayanan serta kemajuan ditempat kerja yang baru. ” Terang Bupati Grobogan.
Ditempat yang sama Sekda Grobogan menyampaikan bahwa pelantikan ini menjadi momentum yang penting untuk terus memperkuat layanan publik dan mewujudkan visi pembangunan daerah.
” Mari kita dukung langkah Pemkab Grobogan dalam mewujudkan Grobogan yang lebih baik. ” Pinta Sekda Grobogan.
Meski sudah terisi tiga posisi, masih ada sejumlah posisi kepala OPD yang kosong atau dijabat pelaksana tugas. Posisi itu yakni Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Pelaksana Harian BPBD, Kepala Satpol PP, dan Kepala Disporabudpar.(Imam)