Masyarakat Grobogan Penuhi Hotel Grand Master Sambut Deklarasi BATUR.

Masyarakat Grobogan Penuhi Hotel Grand Master Sambut Deklarasi BATUR.(serasijateng.id/Imam)

GROBOGAN, SerasiJateng.id – Masyarakat Grobogan khususnya para relawan BATUR (Bambang Catur) penuhi halaman dan aula Hotel Grand Master yang berada di Jalan Gajah Mada Purwodadi. Kamis (29/8/2024).

 

Kehadiran relawan baik Bolo Catur, Reder, PGM, Rendra dan relawan lainnya tidak lain dalam rangka mensukseskan serta meramaikan Deklarasi Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Grobogan periode 2024 – 2029 yaitu dr. Bambang Pujiyanto dan Catur Sugeng Susanto.

 

Tidak ketinggalan pengurus serta simpatisan DPC PKB Grobogan dan partai pengusung lainnya seperti PBB, Partai Umat,Partai Gelora dll juga ikut meramaikan acara Deklarasi pasangan BATUR.

 

Nampak juga beberapa tokoh masyarakat besar Grobogan seperti Moh. Amin mantan ASN Disdik Grobogan serta HM. Thoha Karim Amrullah juga hadir. Beberapa pimpinan pondok pesantren di Grobogan juga meluangkan waktu memberi restu dan dukungan secara langsung menghadiri acara tersebut.

 

Tidak ketinggian para musisi baik dangdut, campur sari serta tembang kenangan juga meramaikan dihalaman Hotel Grand Master Purwodadi.
Dengan atribut serta bendera para relawan melambai – lambaikan benderanya yang menjadikan halaman Hotel Grand Master penuh warna warni.

 

Teriakan serta yel yel inilah pesta rakyat, inilah ajang pesta demokrasi rakyat terjadi di kabupaten Grobogan.
Tidak lama kemudian Wakil Bupati Grobogan dr. Bambang Pujiyanto yang akan mencalonkan diri maju sebagai calon Bupati Grobogan tiba di Hotel Grand Master Purwodadi.

 

Teriakan serta yel yel untuk dr. Bambang Pujiyanto terus bergema dan berkumandang dari pintu masuk hotel sampai aula hotel tempat berlangsungnya acara Deklarasi pasangan calon Bupati Grobogan Bambang Catur.

 

Musik marsing band dan juga gema shalawat terdengar secara jelas mengiringi menyambut kedatangan dr. Bambang Pujiyanto yang akan maju sebagai calon Bupati Grobogan.

 

Dengan penjagaan cukup ketat akhirnya tamu undangan yang telah memakai tanda khusus bisa masuk ke aula Grand Master untuk menyaksikan jalannya Deklarasi atas paslon Bupati dan Wakil Bupati Grobogan Bambang Catur periode 2024 – 2029.

 

Aula Grand Master penuh dengan suara genggelora mendukung penuh kemenangan pasangan BATUR untuk menjadi pemimpin di kabupaten Grobogan.

 

Dalam kesempatannya baik dr. Bambang Pujiyanto dan Catur Sugeng Susanto mengucapkan Terima kasih kepada keluarga besar PKB Grobogan yang masih setia dan solid menghantar dirinya maju sebagai calon bupati dan wakil bupati Grobogan. Dan juga ucapan terimakasih disampaikan kepada semua partai pengusung yang masih setia berjuang bersama dirinya. Tak lupa semua relawan yang masih setia dan berjuang terus untuk mewujudkan Grobogan yang adil dan lebih baik.

Selanjutnya pasangan BATUR bertolak ke KPUD Grobogan untuk mendaftarkan diri maju sebagai calon Bupati dan calon Wakil Bupati Grobogan dalam kancah Pilkada 2024. (Imam)